Selamat Datang, Para Penjelajah!

Bersiaplah untuk menjelajahi dunia ciptaan imajinasi dari para pencipta dunia dari Indonesia. Dunia-dunia penuh petualangan, keajaiban dan tentunya konflik antara kebaikan dan kejahatan. Maju terus para penulis fantasi Indonesia! Penuhi Takdirmu!

Fantasy Worlds Indonesia juga adalah blog resmi dari serial novel, komik, game dan multimedia FireHeart dan Evernade karya Andry Chang yang adalah versi Bahasa Indonesia dari NovelBlog berbahasa Inggris Everna Saga (http://fireheart-vadis.blogspot.com) dan FireHeart Saga (http://fsaga.blogspot.com)

Rubrik Utama Fantasindo

12 October 2013

Mitospedia - Ennead

Dewan Dewa-Dewi Mesir - Ennead

ENNEAD - PARA PENJAGA MA'AT (KETERATURAN)

-SEKILAS PANDANG-


Enead atau Ennead (Dewan Sembilan) adalah nama yang dipakai bangsa Yunani untuk menyebut pantheon dewa-dewi Mesir versi akhir (Ada setidaknya 4 versi pantheon Mesir yang muncul sebelum Ennead) yang mereka temui hingga masuknya agama-agama Samawi (Islam dan Kristen Koptik) dari Jazirah Arab. Pantheon-pantheon yang pernah ada di Mesir antara lain :

1. PTAH-SEKHMET-NEFERTHEM TRIAD, adalah pantheon yang muncul di Memphis (Mesir Utara). Pemimpinnya adalah Ptah.
2. AMUN-MUT-CHONS TRIAD, adalah pantheon yang muncul di Thebes (Mesir Selatan – Lembah Para Raja). Pemimpinnya adalah Amun.
3. CHNUM-SATET-ANUKET TRIAD, adalah pantheon yang muncul di Elepanthine(Mesir Selatan – Bendungan Aswan). Pantheon ini dipimpin oleh Chnum.
4. OGDOAD, adalah pantheon yang dipimpin oleh Thoth dan muncul di Hermopolis (sekarang kota El Ashmunein).
5. ENNEAD, adalah pantheon terakhir yang muncul. Diduga merupakan hasil asimilasi pantheon di Mesir Utara dan Selatan. Pantheon ini berpusat di Heliopolis (sekarang Kairo) dan merupakan pantheon terakhir yang disembah bangsa Mesir sebelum masuknya agama-agama Samawi.


-DAFTAR ENNEAD-

Ennead terdiri dari sembilan dewa-dewi utama dan sejumlah dewa-dewi minor. Berikut adalah daftar dewa-dewa utama Mesir :

1. Atum / Ra / Amun-Ra : dewa yang pertama kali tercipta dari mata air Nun.
2. Shu : putra Ra, dewa angin dan istrinya Tefnut (tidak terlalu disembah)
3. Geb : dewa bumi
4. Nut : dewi langit
5. Isis : dewi ilmu sihir
6. Osiris : Firaun pertama di bumi, dewa penghakiman
7. Set : dewa badai dan padang pasir.
8. Horus : dewa perang
9. Nephthys : dewi rumah tangga

Ennead juga mengenal beberapa dewa lainnya seperti :
1. Anubis : dewa kematian, putra Set dan Nephthys yang diasuh Osiris dan Isis.
2. Ptah : dewa kerajinan, namun mampu menciptakan makhluk hidup hanya dengan kata-katanya saja.
3. Thoth : dewa ilmu pengetahuan.
4. Bast : dewi kucing
5. Hathor : ibu para pharaoh, dalam kondisi tertentu berubah menjadi Sekhmet.
6. Sobek : dewa buaya
7. Hapi : dewa sungai Nil
8. Wadjet : dewi ular
9. Babi (bukan nama hewan ternak!): dewa babun
10. Tawaret : dewi kuda nil
11. Heqet : dewi katak
12. Bes : dewa para orang cebol
13. Nekhbet : dewi burung

-PERAN PARA ENNEAD-

Para Ennead bertugas menjaga Ma’at (keteraturan) dari ancaman Isfet (kekacauan). Ma’at menjaga dunia tetap utuh pada bentuknya dengan membatasi ruang gerak Isfet yang diwakili oleh sebuah entitas yang lebih tua daripada Ra sekalipun. Entitas itu bernama Apep atau Apophis. Dikatakan bahwa setiap malam Ra menyusuri Duat (Tuat) – dunia kematian – bersama sejumlah dewa lainnya untuk melawan Apophis dan menjaga keutuhan Ma’at. Atas dasar legenda inilah, para pharaoh Mesir sering dianggap sebagai penjaga Ma’at di dunia manusia.


Sumber artikel: Le Chateau de Phantasm
https://www.facebook.com/LCDP.Official
Langsung ke thread diskusi di Facebook: Klik link ini

No comments:

Berita Antar Dunia

Pusat Berita Dunia-Dunia