Selamat Datang, Para Penjelajah!

Bersiaplah untuk menjelajahi dunia ciptaan imajinasi dari para pencipta dunia dari Indonesia. Dunia-dunia penuh petualangan, keajaiban dan tentunya konflik antara kebaikan dan kejahatan. Maju terus para penulis fantasi Indonesia! Penuhi Takdirmu!

Fantasy Worlds Indonesia juga adalah blog resmi dari serial novel, komik, game dan multimedia FireHeart dan Evernade karya Andry Chang yang adalah versi Bahasa Indonesia dari NovelBlog berbahasa Inggris Everna Saga (http://fireheart-vadis.blogspot.com) dan FireHeart Saga (http://fsaga.blogspot.com)

Rubrik Utama Fantasindo

19 September 2013

Bara Aksadewa - Mahfudz Asa


BARA AKSADEWA 
Karya Mahfudz Asa
Penerbit: de TEENS (Imprint DIVA Press)
Harga: Rp 32.000

"Sebuah perpaduan apik antara cerita magis khas Nusantara dengan kisah fiksi petualangan fantasi remaja. Dengan piawai, Mahfudz Asa mampu menggali mitologi lokal pada relief candi dan lalu mengembangkannya menjadi sebuah kisah fiksi nan seru. Membaca novel ini, kita seolah diajak menjelajahi salah satu negeri dalam kisah Ramayana yang eksotis dan sarat petualangan epik. Cobalah membacanya, dan jangan salahkan saya jika Anda kemudian terpikat dan enggan untuk pindah ke buku lainnya."
Dion Yulianto, Pelahap Kisah Fantasi, Blogger Buku Indonesia


“Candi ini adalah gerbang lintas batas yang menghubungkan duniamu dengan Negeri Kinnara.”
Akhirnya, kulangkahkan kaki memasuki bangunan candi itu. Begitu seluruh tubuhku melewati ambang pintu, tiba-tiba kegelapan menyergap dari berbagai arah. Kepalaku terasa begitu pusing, seakan ada yang tengah mengaduk-aduk isi kepalaku. Hanya kegelapan yang kurasakan keberadaannya sebelum akhirnya kesadaran meninggalkanku.

Bara Aksadewa harus memasuki Negeri Kinnara sebagai tebusan bagi ibunya yang menjadi tawanan bangsa Asura. Buah kalpataru adalah harga yang sangat mahal. Bukan hanya nyawa yang ia pertaruhkan, tapi juga kebebasannya sendiri….


Novelet ini adalah salah satu Pemenang Naskah Terbaik
Lomba Menulis Novelet Fiksi Fantasi DIVA Press 2013 dari +200 peserta.

Dapatkan novelet ini di toko-toko buku terdekat.
Untuk keterangan lebih lanjut, kunjungi situs DIVA Press dan  Facebooknya di:
http://www.facebook.com/penerbitdiva
 
Bisa didapatkan di Gramedia, Toga Mas, dan toko buku-toko buku terdekat di kota anda.

Pembelian online: 
http://www.divapress-online.com/product/view/2469/bara_aksadewa__sang_terhukum_di_negeri_kinnara.html

Sumber artikel: Foto Facebook

No comments:

Berita Antar Dunia

Pusat Berita Dunia-Dunia