CALLING ALL INDONESIAN FANTASY WRITERS!
Raihlah kesempatan mempromosikan diri dan karya2 kalian lewat Antologi Everna Saga: Hikayat Tiga Zaman di Wattpad.com!
Link: http://www.wattpad.com/story/28234929-everna-saga-hikayat-tiga-zaman
Event info dan interaksi tanya-jawab langsung dapat pula lewat Facebook:
https://www.facebook.com/events/381022112065275/
Caranya?
- Pilih salah satu cerpen karya kalian, boleh yang sudah diposting secara on-line, jangan yang terbit dalam antologi cetakan lewat major publishing.
- Bilamana sudah pernah terbit online, dilombakan atau cetak indie, sebaiknya cantumkan detil tersebut di badan cerpen untuk mematuhi kode etik.
- Boleh membuat yang baru, boleh juga cerpen lama asalkan temanya sinkron dengan fantasi.
- Tidak ada batasan jumlah kata, asalkan masih bisa dianggap cerpen, bukan novelet (>10000 kata).
- Format: Margin bebas, standar MS Word. Space 1,5, add space after paragraph. Awal paragraf rapat kiri, sisanya justified.
- Setting cerita:
Tiga Zaman di Terra Everna:
1. Zaman Sihir (Bumi Abad Pertengahan)
2. Zaman Mesin (Steampunk, Rennaissance - Abad Industri)
3. Zaman Modern (Sebelum zaman penjelajahan ruang angkasa seperti Star-Trek dsb, jadi untuk sci-fi mungkin bisa untuk antologi selanjutnya).
- Latar belakang geografis dan budaya makin mirip bumi makin baik, karena konsep Everna adalah dunia paralel yang dimensinya amat berdekatan dengan Bumi.
- Boleh juga menggunakan makhluk-makhluk gaib dalam mitologi, asal disesuaikan dengan lokasi mitologinya. Namun hati-hati bila menggunakan dewa-dewa mitologi, karena di masa "Zaman Sihir-Mesin-Modern" Everna mereka adalah "dewa-dewa lama" yang entah sudah di akhirat atau terlahir kembali di dunia sebagai avatar (titisan) baru atau roh pelindung (esper).
Kirimkanlah beserta profil kalian (beserta bibliografi kalau ada) ke:
PM: Facebook.com/andrychang
E-mail ke: andrychang-at-gmail-com.
Karena petunjuk untuk Dunia Everna, Codex Evernium sedang dirancang, untuk kali ini Andry Chang sendiri yang akan menyeleksi dan memodifikasi cerpen2 kalian dalam setting Dunia Everna untuk antologi Hikayat Tiga Zaman ini. Nama penulis tetap nama kalian.
Misalnya yang sudah jadi adalah QUARTA karya Shin Elqi.
http://www.wattpad.com/88436002-everna-saga-hikayat-tiga-zaman-quarta-shin-elqi
Deadline 31 Maret 2015, siapa cepat ceritanya tayang lebih awal. Ada slot 15 cerpen untuk antologi ini, termasuk karya-karya saya sendiri dan mereka yang sudah menyumbang. Bilamana lebih, Antologi HTZ ini mungkin akan dibagi menjadi 2 bagian bilamana suatu hari akan dicetak untuk penerbitan indie.
Karena HTZ adalah antologi online untuk dibaca GRATIS, ini adalah kesempatan untuk mempromosikan diri kalian dan karya2 kalian yang lain. Sebelumnya saya ucapkan terima kasih.
-------------------
Everna Saga
HIKAYAT TIGA ZAMAN
Andry Chang dkk.
Sinopsis:
SIHIR. MESIN. MODERN.
Tiga dari serentetan zaman di Terra Everna.
Setelah peradaban terbentuk, sebelum menggapai antariksa.
Meski perbedaan tiga zaman ini kentara, ada beberapa kesamaan.
Terjadi pergolakan-pergolakan yang mengancam kelangsungan dunia.
Munculnya para pahlawan yang menorehkan rentetan sejarah dan legenda.
Juga kisah-kisah sejarah yang di dunia lain hanyalah dongeng belaka.
Tak terhitung keajaiban yang tercipta, darah yang tertumpah.
Berapa benak yang tercerahkan, berapa hati yang berubah.
Semua demi kelangsungan kehidupan di dunia.
Melalui tiga zaman di Terra Everna.
Senarai Kisah Fantasi karya Andry Chang dkk. untuk publikasi online.
Catatan:
Beberapa kisah dalam antologi ini adalah Fan Fiction yang telah diadaptasi ke Dunia Everna. Keterangan lebih lanjut disebutkan dalam badan cerita.
No comments:
Post a Comment