Selamat Datang, Para Penjelajah!

Bersiaplah untuk menjelajahi dunia ciptaan imajinasi dari para pencipta dunia dari Indonesia. Dunia-dunia penuh petualangan, keajaiban dan tentunya konflik antara kebaikan dan kejahatan. Maju terus para penulis fantasi Indonesia! Penuhi Takdirmu!

Fantasy Worlds Indonesia juga adalah blog resmi dari serial novel, komik, game dan multimedia FireHeart dan Evernade karya Andry Chang yang adalah versi Bahasa Indonesia dari NovelBlog berbahasa Inggris Everna Saga (http://fireheart-vadis.blogspot.com) dan FireHeart Saga (http://fsaga.blogspot.com)

Rubrik Utama Fantasindo

08 October 2011

Kontes Review Harta Vaeran dan Ratu Seribu Tahun

by Vandaria Saga on Wednesday, October 5, 2011 at 1:20pm

Dua novel Vandaria (Harta Vaeran dan Ratu Seribu Tahun) sudah beredar di toko-toko buku. Novel berikutnya pun sudah dinanti oleh banyak orang. Kami tidak ingin mengecewakan para pembaca yang selalu menunggu kisah Vandaria.

Untuk itu kami memerlukan banyak masukan tentang kedua novel yang sudah dirilis.

Sudah banyak review Harta Vaeran dan Ratu Seribu Tahun di halaman masing-masing buku di goodreads.com, tapi kami merasa memerlukan review yang lebih... lebih banyak dan lebih tepat sasaran. Karenanya, kami mengajak Anda yang telah membaca Harta Vaeran mau pun Ratu Seribu Tahun untuk ikut memberikan review yang bisa membantu kami dalam menyempurnakan novel berikutnya.

Syaratnya tidak sulit. Kami tidak membatasi panjang review, agar Anda bisa memberikan pendapat sesuai dengan apa yang benar-benar Anda rasakan. Hanya saja, untuk memenuhi tujuan menciptakan novel berikut yang lebih baik, kami ingin Anda menulis beberapa poin berikut dalam review Anda:

  • Apa saja yang Anda sukai dari novel tersebut?
  • Apa saja yang Anda kurang sukai dari novel tersebut?
  • Adegan apa saja, bila ada, yang paling Anda kenang dari novel tersebut? Jika ada alasannya, maka akan lebih baik.
  • Apa saja yang menurut Anda bisa diperbaiki untuk meningkatkan kualitas novel tersebut.
  • Saran-saran khusus, bila ada, yang ingin Anda sampaikan kepada penulis, sebagai bahan masukan untuk novel berikutnya.

Review Anda tidak harus mengandung semua poin di atas, walau tentu jika semakin lengkap akan semakin baik.

Anda juga tidak harus membuat review dari kedua novel. Anda bisa membuat salah satu, Harta Vaeran atau Ratu Seribu Tahun (namun keduanya juga boleh).

Anda bebas untuk membuat reviewnya di mana saja. Blog pribadi, forum, Facebook, Kaskus, dsb. Namun untuk memudahkan kami membaca review yang Anda buat, setiap review kami minta pajang di goodreads.com, tepatnya di halaman novel yang bersangkutan. Jika dokumen asli review Anda berasal dari tempat lain, cukup copy-paste saja di halaman review goodreads.

Link goodreads.com:

Harta Vaeran - http://www.goodreads.com/book/show/12028991-vandaria-saga

Ratu Seribu Tahun - http://www.goodreads.com/book/show/12350326-vandaria-saga

Setelah Anda memajang review, jangan lupa untuk post link review Anda di halaman fanpage facebook Vandaria (facebook.com/vandaria).

Sebagai ganti atas kerja keras Anda menulis review, kami akan memberikan hadiah untuk tiga review terbaik. Tiga review terbaik untuk Harta Vaeran masing-masing akan mendapatkan hadiah novel Ratu Seribu Tahun, dan sebaliknya, tiga review terbaik Ratu Seribu Tahun masing-masing akan mendapatkan novel Harta Vaeran.

Kami menerima masukan review ini sampai dengan tanggal 30 November 2011. Setiap review yang masuk akan menjadi masukan yang berharga untuk membuat novel yang lebih baik dari sebelumnya. Jika Anda memiliki pertanyaan, kami akan menjawabnya di facebook.com/vandaria.

Sumber Artikel bisa terhubung di sini.

No comments:

Berita Antar Dunia

Pusat Berita Dunia-Dunia