RENTETAN KISAH PERJALANAN KRISTAL MERAH DALAM
SEMESTA PAMUNGKAS
A Guide
Review by Andry Chang for #VandariaSaga at #CiayoComics #KomikCiayo
Halo, Sang Musafir, Alistair Kane kembali lagi dan lagi-lagi mengunjungi jagad pamungkas, Vandaria. Bagi penggemar
genre fantasi, mungkin webkomik fantasi pertama yang dibaca di platform Ciayo
Comics (www.ciayo.com) adalah “Red Deimos”, “Agent
Irvana” atau “Deimos Hunter” dari Tim Kreatif Vandaria Saga.
Secara
grafis mutu ketiga webcomic itu tak perlu dipertanyakan lagi. Secara ceritapun
jelas seru dan pastinya menantang nalar. Apalagi ditangani sendiri oleh kreator
Vandaria Saga, Ami Radiya, penulis yang paling “fasih” dengan Saga Kristal
Merah, Fachrul R.U.N. dan kreator-kreator handal yang tergabung dalam Tim
Kreatif Vandaria Saga.
Namun, sebagian
pembaca yang ingin menyimak setiap detil kisah dari awal-mula mungkin akan
bertanya-tanya, adakah penjelasan yang lebih mendalam tentang asal-usul kristal
merah, Justina Hailstorm dan kegelapan yang mulai menggeliat dan hendak
merambah seluruh Vandaria?
Bagi mereka
inilah panduan ini disusun. Perlu diketahui, ketiga judul webcomic Vandaria
yang tayang di Ciayo Comics itu termasuk dalam serial, rangkaian kisah alias
saga bertajuk “Kristal Merah”. Itu adalah salah satu masa, kalau bukan zaman,
dalam linimasa Dunia Vandaria di mana kaum deimos (iblis) yang seharusnya
menghuni Reigner (neraka-nya) Vandaria hendak mencoba berekspansi dan
memperluas kekuatan serba keterbatasan dan kegelapan di Vandaria. Padahal zaman
yang dipilih ini adalah zaman yang paling “damai” sepanjang sejarah, sejak
Vandaria tercipta. Dan kisah paling awal di masa ini yang telah terbit adalah
dalam bentuk novel berjudul “Hailstorm”.
Bagi yang
sudah sejak awal membaca novel-novel Vandaria, tentu tidak sulit menyelami
setiap detil dari kisah-kisah lanjutannya. Namun bagi yang belum, mungkin
penjelasan-penjelasan, cuplikan-cuplikan dan cameo-cameo dalam
webcomic-webcomic Vandaria belum cukup untuk memuaskan mereka.
Singkat
kata, berikut adalah kisah-kisah dalam Saga Kristal Merah dan urutan
membacanya.
1. Hailstorm by
Fachrul R.U.N.
Usaha paling awal kaum deimos untuk kembali ke dunia dengan menitipkan "anugerah" pada orang terpilih lewat ujian sekeras neraka - secara harafiah.
Goodreads: https://www.goodreads.com/book/show/14625124-hailstorm
Google Play Store: https://play.google.com/store/books/details?id=8VJFDwAAQBAJ
2. Tabir Nalar by Rynaldo C. Hadi
Aksi awal Agen Cervale Irvana untuk mengungkap misteri yang lebih besar dari sekadar kasus pembunuhan saja. Cervale Irvana kembali muncul di kisah berikutnya dalam saga ini, yaitu Agent Irvana.
Usaha paling awal kaum deimos untuk kembali ke dunia dengan menitipkan "anugerah" pada orang terpilih lewat ujian sekeras neraka - secara harafiah.
Goodreads: https://www.goodreads.com/book/show/14625124-hailstorm
Google Play Store: https://play.google.com/store/books/details?id=8VJFDwAAQBAJ
2. Tabir Nalar by Rynaldo C. Hadi
Aksi awal Agen Cervale Irvana untuk mengungkap misteri yang lebih besar dari sekadar kasus pembunuhan saja. Cervale Irvana kembali muncul di kisah berikutnya dalam saga ini, yaitu Agent Irvana.
Google Play Store: https://play.google.com/store/books/details?id=dVNFDwAAQBAJ
3. Redfang by Fachrul R.U.N.
Pergerakan pertama sang Duta Deimos yang memanfaatkan perang saudara di Keluarga Redfang.
3. Redfang by Fachrul R.U.N.
Pergerakan pertama sang Duta Deimos yang memanfaatkan perang saudara di Keluarga Redfang.
4. Winterflame by Fachrul R.U.N.
Pergerakan Deimos juga memicu munculnya kembali senjata naga dewata, Winterflame. Seri ini perlu diperhatikan baik-baik karena berhubungan erat dengan entah Saga Kristal Merah atau saga berikutnya dalam timeline Vandaria Saga, yaitu Pandora.
5. Nedera: Negeri
Kegelapan by Alexia Chen
Teror yang kelam dari Nedera, yang layak dibaca sebagai
side-story dalam saga ini. Mungkin ada dari tokoh-tokoh utama di Nedera yang
akan muncul di kisah-kisah Saga Kristal Merah berikutnya.
Karena sebuah sebab misterius, Velius, tokoh dari novel
Redfang menggila dan melakukan banyak pembantaian. Tentunya si “pencipta”
Velius tidak tinggal diam dan mencari tandingan Velius.
CIAYO Webcomic: https://www.ciayo.com/id/comic/red-deimos
7. Agent Irvana by Tim Kreatif Vandaria
Agen Cervale Irvana kembali beraksi mengungkap kasus-kasus yang berhubungan dengan politik. Tak disangka, ia menemukan jejak-jejak yang berhubungan dengan anomali kemunculan deimos dan hubungannya dengan “kristal merah” dalam kisah Red Deimos.
CIAYO Webcomic: https://www.ciayo.com/id/comic/red-deimos
7. Agent Irvana by Tim Kreatif Vandaria
Agen Cervale Irvana kembali beraksi mengungkap kasus-kasus yang berhubungan dengan politik. Tak disangka, ia menemukan jejak-jejak yang berhubungan dengan anomali kemunculan deimos dan hubungannya dengan “kristal merah” dalam kisah Red Deimos.
CIAYO Webcomic: https://www.ciayo.com/id/comic/agent-irvana
8. Deimos Hunter by Tim Kreatif Vandaria
8. Deimos Hunter by Tim Kreatif Vandaria
Sepak terjang Ravanth Aavana dalam membasmi deimos mungkin
akan menguak lebih banyak misteri tentang “wabah” deimos yang mulai merambah
Vandaria... dan benang merah yang terhubung dengan Saga Kristal Merah.
CIAYO Webcomic: https://www.ciayo.com/id/comic/deimos-hunter
CIAYO Webcomic: https://www.ciayo.com/id/comic/deimos-hunter
Sebagai tambahan, salah satu novel Vandaria Saga bertajuk "Harta Vaeran" boleh juga ditambahkan dalam daftar bacaan bersamaan dengan Nedera, karena salah seorang tokoh di sana muncul lagi dalam "Red Deimos", "Deimos Hunter" dan kisah-kisah "Kristal Merah" selanjutnya.
Di satu sisi, sangat bisa dimaklumi bahwa sebagian pembaca webcomic agak “malas” mengikuti rangkaian Saga Kristal Merah ini dari yang paling awal. Mereka menganggap kisah pertama saga ini adalah “Red Deimos”. Tapi tak apa, para kreator dan penulis “Red Deimos” tentunya ingin memuaskan dahaga para Vandarian sejati dengan memberikan cuplikan-cuplikan dari novel-novel sebelumnya, termasuk Hailstorm, paling banyak di salah satu episode akhir “Red Deimos”.
Di satu sisi, sangat bisa dimaklumi bahwa sebagian pembaca webcomic agak “malas” mengikuti rangkaian Saga Kristal Merah ini dari yang paling awal. Mereka menganggap kisah pertama saga ini adalah “Red Deimos”. Tapi tak apa, para kreator dan penulis “Red Deimos” tentunya ingin memuaskan dahaga para Vandarian sejati dengan memberikan cuplikan-cuplikan dari novel-novel sebelumnya, termasuk Hailstorm, paling banyak di salah satu episode akhir “Red Deimos”.
Tak lupa
dalam “Agent Irvana” ada tokoh Irina Irvana yang muncul dalam novel “Redfang”.
Para pembaca yang peduli pada lore tapi belum membaca “Redfang” mungkin akan
bertanya-tanya, apa sebenarnya yang telah terjadi pada Irina sehingga berada
dalam kondisi di episode awal “Agent Irvana”? Karena semua inilah artikel
panduan Saga Kristal Merah ini dibuat.
Sekedar
sumbang saran, mengingat link-link dalam daftar di atas belum lengkap, ada
baiknya Tim Kreatif Vandaria kembali memajang e-book semua judul novel Vandaria
Saga di Google Play Store Books atau semacamnya. Untuk sekarang memang masih
ada boxset “Saga Kristal Merah” yang dijual di toko-toko buku, atau judul-judul
seperti “Redfang” dan “Masa Elir” yang dijual satuan. Untuk berjaga-jaga,
disarankan agar semua judul Vandaria Saga tersebut tetap tersedia. Atau
bilamana platform Ciayo hendak menampilkan webnovel atau weblightnovel (novel
setengah komik dengan banyak ilustrasi), judul-judul Saga Kristal Merah juga
termasuk dalam jajaran novel official di Ciayo. Namun, novel-novel tersebut
tidak disarankan untuk diadaptasi untuk menjadi webcomic kecuali atas inisiatif
kreator sendiri.
Bagi yang
tidak berminat untuk melihat “the big picture”, “Red Deimos” bisa dijadikan
pijakan pertama untuk mengikuti Saga Kristal Merah ini.
Akhir kata,
sukses buat Tim Kreatif Vandaria Saga. Semoga brand fiksi fantasi terbesar di
Indonesia ini makin besar dan makin jaya.
No comments:
Post a Comment